Never Give Up in My Life

Merenung Sejenak

Pernahkah anda mengalami kesulitan di dalam hidup anda? Sehingga kesulitan yang Anda hadapi bisa membuat hati menjadi sedih? Kalau sudah sedih biasanya orang akan cenderung akan putus asa. Dan putus asa itu merupakan perbuatan yang hanya membuang waktu dan tidak ada gunanya.

Ketika kita bersedih hati ini seakan tidak kuat untuk menempuh setiap pusaran kehidupan.


Jangan bersedih hati, karena apa pun yang telah ditentukan Allah yang terjadi pada diri Anda telah menjadi takdir dari Allah tinggal bagaimana kita menyikapinya dengan kesabaran. Maka dari itu, kesedihan tidak akan mengubah realitas walaupun hanya sedikit.

Jangan bersedih hati, karena dengan kesedihan Anda, berarti Anda menginginkan waktu berhenti, matahari berhenti di tempatnya, jarum jam tidak lagi bergerak, langkah kaki Anda surut ke belakang, dan sungai mengalir mundur kembali ke hulu.

Jangan bersedih hati, karena kesedihan itu bagaikan angina topan yang mengakibatkan ombak bergulung-gulung, mengubah atmosfer dan menghancurkan bunga-bunga yang sedang mekar serta taman-taman yang indah.

Jangan bersedih hati, karena orang yang sedih seperti orang ynag menuangkan air ke ember berlubang. Ia bagaikan seorang penulis yang meulis dengan jarinya di atas air.


Jangan bersedih hati, karena rentang kehidupan sebenarnya diukur dari seberapa banyak hari yang Anda merasa puas di dalamnya. Oleh karenanya, jangan habiskan waktu anda Anda dalam duka cita, jangan sia-siakan malam-malam Anda dalam kepedihan, dan jangan boros menghambur-hamburkan waktu, karena Allah tidak meyukai orang yang menghamburkan dan menyia-nyiakan sesuatu.



@



0 komentar:

Posting Komentar - Kembali ke Konten

Merenung Sejenak